Manado, merupakan ibu kota dari propinsi Sulawesi Utara. Manado begitu terkenal dengan salah satu objek wisata laut yang begitu terkenal sebagai surga bawah laut di dunia yang diakui keindahannya. Nama Bunaken begitu mengangkat nama kota Manado secara umum, sehingga memancing banyak wisatawan untuk berkunjung di kota ini. Selain ikon wisata Bunaken, kota Manado ternyata juga memiliki objek wisata lain yang patut pula untuk diketahui dan dikunjungi. Berkunjung ke tempat wisata di Manado tak afdhol jika hanya sebentar. Sangat rugi kiranya jika hanya sebentar menghabiskan waktu di kota terbesar di kawasan utara Indonesia ini karena, banyak tempat yang harus disinggahi yang mungkin tidak bisa dikunjungi lagi karena kurangnya kesempatan waktu di lain hari. Jika benar-benar ingin ke Manado, tak ada salahnya jika benar-benar meluangkan waktu yang longgar dengan tujuan berwisata pastinya.
sponsor: buat web toko online.
- Bunaken
Taman laut yang menjadi ibukota terumbu karang dunia ini memang menjadi surga bagi para pecinta diving atau berselam. Kegiatan wisata di Bunaken yang bisa dipilih adalah berkeliling menggunakan kataraman (perahu berkaca) untuk melihat taman bawah laut dari atas kapan. Selain itu bisa pula melakukan snorkeling, berjemur, dan tamasya pantai.
- Pulau Siladen
Pulau Siladen dan pulau Bunaken merupakan satu kesatuan dari Taman Nasional Bunaken – Manado. Letak pulau ini berada di sebelah timur dari pulau Bunaken. Pulau ini begitu terkenal dengan pantainya yang memiliki hamparan pasir putih yang begitu bersih.
- Danau Tondano
Danau yang berada Sulawesi Utara ini berada di kota Tomohon, yang juga terkenal dengan Festival Bunga-nya. Dari danau Tondano, bisa disaksikan pemandangan laut Maluku, tepatnya pada sisi Toliang Oki dan Tondano Pante.
- Taman Laut Tumbak
Pesona terumbu karang yang cukup terkenal memang berada di kawasan wisata Bunaken. Namun, selain Bunaken, terdapat pula laut Tumbak yang juga memiliki pesona keindahan bawah laut berupa pemandangan terumbu karang yang juga indah. Posisi taman lau Tumabk ini berada di Minahasa Tenggara tepatnya di desa dengan nama yang sama, Tumbak. Aktivitas wisata yang bisa dilakukan pastinya sama ketika berada di Bunaken, yaitu diving dan snorkeling pada utamanya.
- Kawasan Boulevard
Bagi yang ingin berwisata kuliner, kawasan Boulevard adalah jawabannya. Di lokasi ini, penggemar makan bisa mencicipi berbagai jenis kuliner khas kota Manado. Saat ini, kawasan Boulevard semakin ramai pengunjung, apalagi setelah berdiri mall sebagai pusat perbelanjaan.
- Pulau Lembeh
Pecinta diving dan snorkeling, juga bisa melakukan aktivitas laut ini di Pulau Lembeh. Nama lokasi wisata ini tidak kalah menarik dengan wilayah laut lainnya di Manado. Tak heran jika Manado memang menjadi surga dan ibukota wisata terumbu karang.
- Bukit Kasih
Suatu tempat wisata sebagai simbol keharmonisan antar umat beragama di Sulawesi Utara adalah diwujudkan pada Bukit Kasih. Perjalanan ke Bukit Kasih ini akan melalui kota Tomohon. Berwisata ke bukit ini akan mengajak wisatawan untuk menaiki bukit yang meiliki anak tangga sebanyak 2.435, dan sepanjang perjalanan ke puncak bukit dapat disaksikan pula pemandangan kawah belerang yang begitu indah.
- Gunung Tumpa
Salah satu tempat yang bisa digunakan untuk melihat kota Manado dari ketinggian adalah berada di Gunung Tumpa. Gunung ini memiliki spot fotografi yang memikat serta memiliki panorama matahari terbit dan tenggelam sebagai salah satu kekuatan wisata yang ada di Manado pada umumnya.