Hampir setiap negara memiliki jutaan tokoh yang dianggap penting. Bahkan, tak jarang masyarakat di sesuatu negara menganggap tokoh-tokoh yang ada di negaranya merupakan orang-orang bersejarah yang patut diteladani. Ada pula yang menganggap beberapa tokoh yang dikenal di wilayahnya sebagai sosok idola. Tak hanya itu beberapa orang juga menjadikan tokoh sebagai sosok yang fenomenal. Hal tersebut rupanya bukan tanpa sebab. Tokoh-tokoh yang dikenal masyarakat luas umumnya telah menemukan suatu teori atau bahkan benda langka. Ada pula tokoh yang populer karena kecerdasannya dalam suatu bidang tertentu.
Sponsor : jasa pembuatan website murah
Di tanah air, kita dapat mengenal tokoh-tokoh perjuangan, tokoh olahraga yang mendulang banyak prestasi, tokoh politik hingga tokoh selebritis yang fenomenal. Tokoh-tokoh tersebut tentunya lahir dari berbagai macam kalangan. Tidak hanya lahir dari pendidikan yang berbeda, rupanya para tokoh tersebut juga lahir dari agama yang berbeda pula. Meski begitu, masing-masing tokoh selalu memberikan sumbangsih yang besar untuk negara. Selain di negara Indonesia, di negara lain juga ada tokoh yang disegani bahkan tokoh tersebut beragam Islam. Menariknya lagi, tokoh tersebut ternyata berhasil membuat terobosan baru di bidang kedokteran pada jamannya.
Siapa sajakah tokoh Islam bersejarah di dunia kedokteran yang populer di jamannya?
- Al Razi
Tokoh Islam pertama yang membidangi kesehatan ialah Al Razi. Al Razi ialah seorang kimiawan yang pandai dan selalu menciptakan hal-hal baru terutama dalam bidang kesehatan. Terbukti, pada jamannya, Al Razi membuat gebrakan pengobatan dengan menggunakan makanan. Al Razi bahkan mampu menganalisa anatomi tubuh manusia kala itu. Berkat kepiawaian dan kepandaiannya di dunia kedokteran kini kita bisa mengenal sistem anatomi tubuh manusia. Di abad ke tujuh, Al Razi juga dianggap sebagai mercusuar dalam dunia kesehatan. Tokoh tersebut juga sering menuliskan angkota tubuh manusia lengkap dengan fungsi-fungsinya.
- Al Balkhi
Tokoh bernama Al Balkhi merupakan tokoh Islam kedua yang populer di dunia kesehatan. Nama Al Balkhi sangat terkenal di kota Baghdad. Tokoh ini dikenal sebagai penemu pengobatan penyakit jiwa. Al Balkhi rupanya adalah satu-satunya tokoh Islam di kota Baghdad yang tertarik dengan ilmu kesehatan dan pengobatan jiwa. Melalui teknik yang ia ciptakan, Al Balkhi kemudian berhasil membuat teori tentang psikologi seseorang yang dihubungkan dengan spiritual. Selain menciptakan teori tersebut, Al Balkhi juga membuka klinik pengobatan sakit jiwa atau saat ini lebih dikenal dengan rumah sakit jiwa. Tokoh bersejarah sekaligus dokter tersebut akhirnya meninggal pada tahun 934. Semasa hidupnya, Al Balkhi sempat menuliskan pemahaman-pemahaman mengenai berbagai macam penyakit yang berhubungan dengan kejiwaan serta tubuh seseorang.
Nah, itulah dua tokoh Islam yang berjasa di dunia kesehatan jauh sebelum para tokoh modern hadir. Kini meski para tokoh tersebut telah wafat, namanya masih diingat oleh sebagian orang. Bahkan dalam dunia kesehatan, teori yang telah ditemukan oleh keduanya selalu dikembangkan.