Sudahkah Anda melihat ribuan gambar tari dari negeri sendiri? Bila belum, kini sudah saatnya Anda melihat bahkan melihat secara langsung tarian tersebut. Seperti yang terlihat sekarang, meski jaman telah berkembang dengan pesat, hal ini justru tidak membuat minat para penggiat tari Indonesia tetap melestarikan tarian tradisional. Dan salah satu ajang yang akan menampilkan para penggiat tari yaitu Jakarta Dance Meet Up 2017. Dalam acara ini, kita bisa melihat suguhan koreografi yang luar biasa. Bahkan akan ada 6 komunitas tari di Jakarta yang unjuk kebolehan menampilkan koreografi di acara Jakarta Dance Meet Up 2017 tersebut. Kapan acara tersebut digelar? Rencananya acara bertajuk kesenian ini agar digelar pada tanggal 31 Maret 2017. Kemudian akan dilanjutkan pada bulan Agustus dan Oktober mendatang. Terlepas dari acara tersebut, Indonesia sudah terkenal dengan beragam tari tradisionalnya bahkan hingga ke mancanegara. Tari apa sajakah yang dimaksud?
Sponsor : aplikasi desain
- Tari Barong
Tarian pertama ialah tari Barong. Tari ini berasal dari pulau Bali. Tarian ini lahir dari kebudayaan Pra-Hindu. Bila dilihat, tari Barong adalah tarian yang menggambarkan sebuah pertarungan antara dharma dan adharma. Dharma berarti kebajikan dan adharma berarti kebatilan. Sosok penari yang melakonkan peran kebajikan tersebut ialah Barong sementara sosok penari yang menarikan lakon kebathilan ialah Rangda. Barong sendiri akan menari dengan kostum yang unik yaitu kostum bertemakan binatang dengan kaki empat. Sementara itu, sosok Rangda terlihat mengenakan kostum yang cukup menyeramkan yaitu kostum dengan taring runcing berjumlah dua diantara mulutnya. Dari beragam jenis tarian Barong, tari Barong Keketlah yang sering ditampilkan dan disuguhkan untuk para wisatawan mancanegara maupun domestik yang berkunjung ke Pulau Dewata. Tarian tersebut dipilih lantaran memiliki kostum yang cukup lengkap.
- Tari Jaipong
Tari kedua ialah tari Jaipong. Tarian ini lebih populer dengan sebutan Jaipongan. Begitulah orang-orang menyebut tarian tersebut. Jaipongan merupakan tari tradisional yang menggambarkan kekayaan seni dari Indonesia. Tarian ini lahir dari seorang seniman bernama Gugum Gumbira yang berasal dari Bandung di tahun 1960an. Tarian Jaipongan juga menggambarkan kehidupan masyarakat Sunda dalam bergaul. Hal ini bisa dilihat dari cir khas gerakan tari Jaipong yaitu spontanitas dan humoris. Meskipu dalam sejarahnya, tari Jaipong masih terbilang tarian yang muda namun hingga saat ini tarian Jaipong terus dikembangkan. Bahkan tarian ini dijadikan sebagai tarian resmi dari provinsi Jawa Barat lho. Selebihnya tarian ini juga ditampilkan dalam beragam acara bahkan untuk menyambut tamu dari mancanegara.
Nah, itulah beberapa tarian yang mencerminkan kebudayaan Indonesia serta beberapa informasi tentang Jakarta Dance Meet Up 2017 yang akan digelar esok hari. Jadi, tarian mana yang menjadi tarian favorit Anda saat ini?