Gambar pakaian adat Bali hingga sport menarik untuk wisatawan bisa jadi menambah daya tarik Indonesia di mata dunia. Ya, siapa yang tak kenal Bali. Bali merupakan salah satu pulau di tanah air yang populer di dunia. Bukan tanpa alasan Bali dikenal banyak orang. Bali adalah pulau dimana masyarakatnya masih menjunjung tinggi adat istiadatnya. Hal ini bisa dilihat dari pakaian adat yang dikenakan oleh masayarakat dalam berbagai macam acara. Busana adat Bali identik dengan warna keemasan. Tidak hanya itu, nuansa merah dan juga ungu menjadi dua warna yang kerap kita temui pada busana Bali. Sementara itu, perpaduan busana kotak-kotak hitam dan putih menjadi ciri khas untuk kaum pria di Bali. Tak hanya dari segi busana adat yang khas, Bali pun juga memiliki tempat dan spot bersejarah yang layak untuk dikunjungi oleh para wisatawan domestik dan mancanegara. Seperti beberapa spot bersejarah menarik di bawah ini!
Sponsor: halo jasa
- Tirta Gangga
Spot pertama yang perlu kita pertimbangkan sebagai rujukan untuk berwisata di Bali ialah Tirta Gangga. Tirta Gangga merupakan salah satu spot yang bersejarah lantaran menjadi tempat peninggalan dari Kerajaan Karangasem. Salah satu ciri khas dari spot Tirta Gangga ialah tatanan yang indah dan cantik. Tahukah Anda tempat ini dahulu dibangun oleh Anak Agung Anglurah Ketut Karangasem Agung pada tahun 1946. Sayangnya, kokohnya bangunan sempat direvitalisasi lantaran terkena dampak letusan Gunung Agung. Saat ini, bangunan Tirta Gangga menjadi bangunan indah dan cantik. Tak hanya itu, Anda yang berkunjung ke Tirta Gangga bisa melihat relief yang unik. Selebihnya, di Tirta Gangga terdapat danau buatan yang akan membuat Anda puas.
- Istana Taman Air Ujung
Spot selanjutnya ialah Istana Taman Air Ujung yang berada di Bali. Istana yang satu ini terbilang istana yang cantik dan juga memiliki sejarah tersendiri. Ya, Istana Taman Air Ujung adalah salah satu wujud peninggalan Kerajaan Karangasem. Menariknya, pada tahun 1901, tempat tersebut dijadikan sebagai tempat kolam Dirah atau tempat yang digunakan untuk pembuangan ilmu hitam. Di tahun 1909, Raja Karangasem yang berkuasa kala itu menyuruh arsitektur Belanda dan Tiongkok untuk membangun istana megah. Maka dari itu, bila Anda berkunjung ke Istana Taman Air Ujung jangan heran bila kita sering menjumpai karakteristik bangunan bergaya Belanda dan juga Tiongkok.
Tak hanya di Bali, di tanah air juga masih banyak daerah yang memiliki keunikan mulai dari busana, adat istiadat hingga spot bersejarahnya. Nah, sambil liburan di Bali kita bisa memanfaakan momen berkumpul bersama keluarga dengan iringan musik yang sedang tren. Apalagi bila musik tersebut adalah musik kreatif yang disajikan oleh DJ. Terlebih di tanah air ada banyak DJ yang bisa kita sewa. Salah satu solusi untuk sewa DJ profesional ialah dengan memanfaatkan halo jasa. Di sini, Anda akan dibantu untuk memilih DJ yang profesional lho! Jadi, yuk liburan sambil memanfaatkan momen bersama keluarga dengan musik DJ!